Friday, April 14, 2017

7 Manfaat Yang Bisa Kita Dapatkan Ketika Ngeblog

Indoblooger.- Ketika kita melakukan kegiatan, entah itu kegiatan apa pastinya memiliki manfaat tersendiri. Salah satunya yaitu kegiataan ngeblog. Dari ngeblog kita akan mendapatkan manfaat yang sangat banyak dan berharga. Namun, banyak blogger pemula akhir-akhir ini yang ngeblog cuman ingin mendapatkan uang. Tapi padahal ngeblog itu bukan sekedar untuk mendapatkan uang saja. Ya, memang salah satu manfaatnya kita bisa mendapatkan penghasilan, tapi jika kita menggali lebih dalam lagi, ngeblog itu memiliki manfaat yang sangat banyak sekali bagi kehidupan kita.

Blog merupakan salah satu media untuk menyampaikan opini kita terhadap sesuatu pembahasan atau permasalahan. Maka dari itu dari ngeblog kita dapat menyampaikan sebuah pendapat yang terbuka dan bebas, tetapi kita juga harus tau batas-batasan ketika kita menyampaikan pendapat. Jangan sampai kita tidak sopan dan bisa dibilang kurang ajar. Sampai-sampai menimbulkan konflik antara kedua belah pihak.

Manfaat ngeblog
7 Manfaat yang bisa kita dapatkan ketika ngeblog
Sebelumnya saya sudah membuat artikel mengenai pengertian blog beserta sejarahnya dan jenis-jenis blog pada umumnya. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai 7 manfaat yang bisa kita dapatkan ketika ngeblog. Tapi sebelumnya kalau belum membaca artikel mengenai pengertian blog silahkan dibaca terlebih dahulu. Karena artikel ini adalah artikel lanjutan dari artikel tersebut.

Langsung saja saya jelaskan mengenai 7 manfaat yang bisa kita dapatkan melalui blog.


1. Ilmu yang kita dapatkan bermanfaat untuk orang lain

Ketika kita membuat artikel di blog. Pastinya yang kita buat artikel tersebut sesuatu yang kita ketahui. Entah itu dari pengalaman atau dari ilmu yang kita dapatkan. Ketika kita mendapatkan ilmu ataupun pengalaman dan kita memberitu tahu kepada orang lain, maka ilmu yang kita dapatkan tidaklah sia-sia. Untuk memberitahu kepada orang lain banyak cara yang dapat kita lakukan. Salah satunya melalui blog. Contoh yang gampang seperti saya ini. Saya membuat artikel ini berdasarkan ilmu yang saya cari di internet dan berdasarkan pengalaman yang saya alami selama saya ngeblog.


2. Secara tidak sadar kita menjadi guru di dunia maya

Untuk poin kedua ini sebenarnya tidak jauh beda dari poin pertama. Ketika seseorang memiliki ilmu dan dia mengajarkan ilmu tersebut kepada orang lain biasanya di sebut dengan Guru . Maka dari itu ketika seorang blogger yang membuat artikel berdasarkan ilmu ataupun pengalaman yang ia miliki. Secara tidak sadar dia menjadi seorang guru di dunia maya. Perbedaannya hanya di media nya. Jika kita menjadi guru di sekolah, kita menyampaikan ilmu melalui papan tulis ataupun lisan. Jika kita memberikan atau mengajarkan seseorang melalui blogger, maka kita meyampaikannya melalui media online. Perbedaannya hanya terdapat disitu dan tidak beda jauh antara guru dunia maya dan guru dunia nyata. Untuk poin pertama dan kedua tidak berlaku jika blog yang anda buat merupakan blog yang artikelnya copas dari blog lain dan tidak berlaku untuk blog yang tidak bermanfaat.


3. Mendapat banyak kenalan di dunia maya

Poin ketiga ini juga saya alami dan saya rasakaan selama saya ngeblog. Ketika saya ngeblog biasanya saya melakukan blogwalking atau biasa dikenal dengan BW. Biasanya BW dilakukan di facebook. Jadi ketika kita BW kita juga mendapat kenalan, dan biasanya saya mendapat kenalan ketika saya melakukan sharing di grup-grup blogger di facebook. Dari situlah saya mendapatkan banyak kenalan dari daerah-daerah yang tersebar di indonesia.


4. Melatih otak

Selain mendapatkan banyak kenalan di dunia maya, cernyata ngeblog juga membuat kita melatih otak kita agar berfikir kreatif dalam membuat artikel. Semakin sering kita memakai otak dalam kegiatan yang positif, maka otak kita semakin hari semakin akan berkembang. Untuk membuat satu artikel yang berkualitas, kita akan dipaksa untuk befikir yang keras. Untuk pertama kali memang susah, tapi jika terbiasa lama lama akan kebiasaan dan bisa dibilang sangat mudah untuk membuat artikel yang berkualitas. Tidak banyak blogger yang memiliki artikel yang berkualit. Artikel ini yang anda baca saat ini aja menurut saya kurang berkualitas.


5. Melatih belajar menulis dengan baik

Saat kira menulis sebuah artikel di blog. Maka kendala yang biasa dialami yaitu penulisan artikel dengan baik. Penulisan artikel dengan baik yang saya maksud yaitu penulisannya sesuai EYD (Ejaan Yang Disesuaikan), Rapi, Mudah dipahami, dan lain sebagainya. Ketika saya masih awal-awal ngeblog, saya juga kesulitan dalam penulisan artikel yang baik. Tapi dengan kebiasaan saya menulis artikel, saya merasa hari demi hari artikel yang saya tulis terakhi kali lebih baik dari pada artikel yang saya tulis ketika awal-awal ngeblog. Kalau tidak percaya buktikan saja sendiri. Ini sesuai pengalam
apa yang saya alami.

6. Mendapat penghasilan tambahan

Mungkin ini poin yang banyak sekali orang ingin kan ketika dia sedang ngeblog. Mendapatkan penghasilan dari blog merupakan salah satu manfaat yang bisa kita dapatkan ketika ngeblog. Pendapatan tersebut bisa kita hasilkan dari berbagai macam cara. Salah satunya yaitu iklan dari pihak google. Di luar sana banyak blog-blog yang sudah bepenghasilan. Penghasilan yang didapat bermacam-macam. Ada yang 1 juta perbulan ada juga yang lebih dan kurang dari itu. Tapi sebaiknya jangan ngeblog cuman gara-gara uang. Tapi beda masalahnya jika kita membuat blog untuk kebutuhan bisnis.

7. Kegiatan yang bermanfaat

Selain ngeblog dapat melatih belajar menulis dengan baik. Menurut saya ngeblog juga merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat. Anak muda jaman sekarang biasanya sering update statusnya di sosial media, entah itu facebook, BBM, Twitter, Instagram d.l.l. Dari pada update status tapi tidak menghasilkan apa-apa lebih baik kebiasaan menulis status itu di ubah menjadi kebiasaan menulis artikel atau sejenisnya yang dapat di posting di blog. Sebenarnya yang kita posting di blog tidak harus mengenai ilmu. Bisa juga kita posting tulisan curhatan kita di blog. Intinya jika kita bisa menggunakan blog dengan benar maka manfaat yang bisa kita dapatkan banyak sekali.

Kesimpulan

Ngeblog merupakan kegiatan yang memiliki banyak manfaat dan jika kita memperdalam arti blog maka kita akan menemukan beratus-ratus bahkan bisa beribu-ribu manfaat yang bisa kita dapatkan. Selama anda tidak membuat blog yang merugikan orang lain maka anda akan mendapatkan manfaat yang banyak. Dari poin-poin tersebut merupakan sebagian kecil manfaat yang saya rasakan. Semoga bisa memotivasi para blogger indonesia. Jika ada yang mau berbagi pengalaman atau berbagi manfaat yang di dapat selama ngeblog silahkan komen di kolom yang sudah di sediakan. Saling berbagi pengalaman satu sama lain dan nggak ada ruginya.

Enjoy your process......
Previous Post
Next Post

post written by:

23 comments:

  1. Bener gan, lumayan selain nge blog mendapatkan penghasilan nge blog juga dapat menambah wawasan dan melatih mengetik dengan 10 jari :D

    Jangan lupa main main ke blog saya juga ya gan > Catatan Kecil | Tempat Untuk Berbagi Pengalaman

    ReplyDelete
  2. Nomer 5 dan 6 adalah tujuan awal saya menjadi seorang blogger...

    ReplyDelete
  3. Kalau tujuan saya ngeblog itu untuk mendokumentasikan ilmu yang saya dapat dari sekolah jika suatu saat nanti saya lupa saya bisa membukanya kembali. Sayapun tidak berminat untuk mendapatkan uang dari ngeblog.

    ReplyDelete
    Replies
    1. banyak manfaan yang bisa kita dapatkan dari blog.. bisa juga blog menjadi tempat curhatan kita.. mungkin dengan tujuannya agan bisa lebih memberi wawassan lagi. dan untuk mencari uang tidak segalanya harus dari blog masih ada tempat lain untuk menghasilkan rupiah.

      Delete
  4. jujur saja kalau ngeblog tujuan utama adalah cari pundi-pundi rupiah
    tetapi setelah berjalannya waktu, tanpa ngeblok sehari kayak ada yang kurang (walaupun belum bisa menikmati rupiah hasil dari ngeblog)

    ReplyDelete
    Replies
    1. setiap orang punya hak nya masing masing mas.. jadi tidak masalah mau tujuannya apa asal tidak merugikan pihak lain..

      Delete
  5. bener gan apa lagi mencari penghasilan tambahan itu gw banget soalnya pengen bner dapet uang dari hasil diri sendiri, itulah impian gw jadi blogger selain mencari uang ya mencari info dan wawasan yang selalu update

    ReplyDelete
  6. Setuju sekali gan , kita itu harus melakukan apapun awalnya dengan ikhlas nah setelah itu akan mendapatkan hasil yang baik..

    ReplyDelete
  7. paling seneng itu dapet kenalan yang banyak dan saling sharing dah seneng banget heheh

    ReplyDelete
  8. saling berbagi ilmu ke sesama, jadi guru di google hihi mantap deh

    ReplyDelete
  9. saya setuju gan, bisa menambahkan penghasilan tambahan, walaupun tidak instan hehehe

    ReplyDelete
  10. apa lagi kalo konten yang disajikan adalah sebuah konten baru, bukan hasil rewrite dari orang lain... artinya kalian bisa menambah satu ilmu baru untuk semua orang.

    ReplyDelete
  11. bener gan, ngeblog itu banyak manfaat nya! dulu aja ane cuma iseng-iseng buat ngisi waktu luang, wah sekarang malah masih buat ngisi waktu luang juga ! ^-^

    ReplyDelete
  12. saya sih ingin mendapatkan penghasilan tambhan tapi gk di terima oleh penyedia iklan :(

    ReplyDelete
  13. jadi selama ini kita semua sudah mnjadi guru didunia maya yah . lumayan lah bagi ilmu kpada orang2 melaluli internet ..

    ReplyDelete
  14. tujuan saya ngeblog terdapat pada nomer 4 5 dan 6

    ReplyDelete
  15. Justru yang paling di incer nomer 6 buat ngerampok dollar si mbah

    ReplyDelete
  16. semua yang agan tulis termasuk dalam tujuan saya saat ini. semoga mendapat manfaat yang maksimal dari ngeblog gan.

    ReplyDelete
  17. Mantap gan artikelnya! Sukses terus 👍

    ReplyDelete
  18. semoga dapet manfaat yang plus plus dari ngblog . hihi

    ReplyDelete